Kota Sukabumi

Aktif 1 hari yang lalu

Info

Umum, Bergabung 18 Agustus 2017.

Hi, Saya

Eko Pramana Putra

Umum

Saya adalah Konsultan Pendampinga UMKM yang memberikan fasilitas coach bagi para pelaku UMKM. Saya merupakan personal yang profesional serta telah tersertifikasi Pendamping dari BSPN. Sehingga dapat dipastikan memiliki kompetensi dalam mendampingi dan membantu pelaku bisnis UMKM mencapai target bisnis.

Saya menawarkan jasa bimbingan kepada owner (pemilik bisnis) untuk membangun bisnis yang menguntungkan serta bersifat autopilot. Coach seperti pelatih olah raga. Coach mengajarkan, memonitor, dan memastikan pelaku bisnis melakukan hal-hal yang perlu dilakukan agar tujuan tercapai.

Pelatih bisnis lebih menekankan sisi bisnis dibandingkan aspek teknis industri. Contoh sederhana, Anda bekerja di percetakan, Anda tentu mengerti tentang warna, jenis-jenis kertas, masalah mesin cetak, dan sebagainya. Seorang business coach tidak bermain teknik, akan tetapi bermain di aspek softskill bisnis, seperti penjelasan berikut:

Apa pelaku usaha sudah punya gol bisnis yang ingin dicapai?
Apakah pelaku usaha paham cara membuat dan membaca laporan keuangan?
Apakah pelaku bisnis tahu minimal profit yang perlu dihasilkan agar bisa tetap bertahan?
Bagaimana mengelola hutang piutang? Agar pelaku usaha tidak hanya jago jualan, tapi jago nagih, dan aman cashflow capital-nya.
Apa strategi pemasaran pelaku bisnis yang dipraktikkan untuk mendapatkan pembeli?
Apa strategi paling bagus untuk membuat pelanggan membeli produk lebih banyak?
Bagaimana caranya membangun tim yang kompak, solid serta militan?
Bagaimana membangun budaya kerja yang produktif?
Bagaimana merekrut sumber daya manusia yang kompeten dan mampu meningkatkan produktifitas bisnis?
Apakah pelaku usaha sudah memahami konsumen? Mulai dari tingkat kemampuan konsumen, daya beli konsumen, dan sasaran konsumen.
Mengapa seorang business coach diperlukan?

Kalau pelaku usaha sudah punya bisnis yang sudah berjalan. Kesibukan dan rutinitas akan mengeluarkan banyak tenaga dan pikiran seperti.

Memesan barang dari supplier.
Mengecek barang yang datang.
Melayani pelanggan.
Mencatat ini dan itu.
Menerima keluhan.
Kesibukan tersebut akan menjebak kreatifitas pelaku usaha dalam berinovasi, padahal inovasi diera yang cepat ini sangat dibutuhkan agar tidak terhempas dan kalah bersaing. Sehingga dibutuhkan coach untuk memberikian arah serta inovasi bisnis.

Disisi lain, coach dibutuhkan karena dalam pembangunan sebuah usaha Ada 7 fundamental utama yang wajib dimiliki ketika sedang menjalankan sebuah bisnis.

1. Visi, Misi & Budaya Bisnis.
2. Struktur Organisasi jelas dan terbuka.
3. Job Deskripsi terarah.
4. SOP ( Standard Operational Procedure ).
5. KPI ( Key Performance Indicator ) & Metric.
6. Common Goals Setting.
7. Action Plan & Standart Report monitoring.

Coach dibutuhkan untuk memastikan sebuah usaha memiliki 7 fundamental tersebut. Ditambah lagi, memastikan beberapa hal yang perlu dimiliki pelaku usaha. Supaya dapat bertahan, melakukan ekspansi pasar, dan menciptakan goal.

Hingga pada akhirnya bisa mencapai suatu titik menjual bisnis, inilah goal tertinggi sebuah bisnis, yaitu menduplikasi bisnis seperti membuka cabang atau franchise.

Bagi Anda yang sudah menjalankan atau membangun usaha, dan membutuhkan coach yang handal serta memiliki sertifikasi, saya siap menjadi bagian perjalanan sukses bisnis anda